Prediksi Bola Belgia vs Islandia – 16 November 2018 UEFA Nations League atau Liga Negara Eropa akan mempertemukan kembali 2 tim besar benua biru yaitu Belgia kontra Islandia yang akan digelar dikandang Belgia Stadion King Baudouin (Brusel). Rematch 2 tim peserta piala dunia ini akan tersaji sebagai pertandingan lanjutan dari Liga A Grup 2 UEFA Nations League. Sebelumnya Islandia harus takluk pada Belgia dengan skor 3 gol tanpa balas dikandangnya sendiri.
Belgia – Kesuksesan pada match pertama kontra Islandia akan menjadi modal yang bagus untuk timnas negara mungil di Eropa ini. Bermain sebagai tuan rumah dan mendapat dukungan penuh dari fansnya tentu akan membuat Hazard dkk tampil maksimal dan percaya diri dalam memetik hasil sempurna dalam laga ini. Dengan riwayat tanpa kekalahan dalam 5 pertandingan terakhirnya, harusnya membuat kesebelasan Belgia semakin terpacu untuk menunjukkan performa terbaiknya kali ini.
Lukaku yang bermain di Manchester United (baca: prediksi Manchester City vs Manchester United) sepertinya akan diuji karena dalam beberapa pertandingan di Liga Utama Inggris musim ini, Romelu Lukaku kurang bersinar dan cenderung tidak bermain sampai waktu penuh. Harapan tentu ada pada Hazard namun cedera yang dialami dalam pertandingan saat membela Chelsea bisa saja tidak dimainkan dalam laga ini.
Islandia – Harus menelan kekalahan telak di markas sendiri akan menjadi tamparan keras untuk tim yang baru saja mendapatkan pelatih baru ini. Menjalani 8 pertandingan tanpa adanya kemenangan sama sekali tentu memberikan tekanan besar pada Erik Hamrén pada debutnya. Islandia merupakan tim yang sempat bersinar pada Piala Eropa 2 tahun lalu namun sepertinya tim ini tidak mampu mengangkat prestasinya kembali. Tim yang terkenal dengan pola permainan pertahanan yang kokoh dan serangan balik kilat yang mengejutkan lawan ini sepertinya sudah kehilangan sinarnya.
Kebobolan 22 gol dalam 8 laga terakhir menjadi catatan buruk bagi tim yang mencapai babak perempat final pada Piala Eropa tahun 2016 ini. Hal ini diperparah dengan salah satu pemain pilar lini depan Iceland Alfred Finnbogason yang tidak dapat hadir dalam match ini karena cidera. Hamrén wajib berkerja keras melakukan perbaikan besar-besaran untuk membalikkan performa tim nya seperti 2 tahun lalu yang sulit ditumbangkan.
Prediksi Bola Liga Negara Eropa : Belgia vs Islandia
Berada pada performa terbaiknya, Belgia sepertinya akan kembali membombardir tim tamu dengan serangan-serangan cepat nan tajam seperti pada pertandingan sebelumnya namun ada kemungkinan 2 pemain depan Lukaku dan Hazard tidak bisa diturunkan. Pilihan penyerang berikutnya tentu ada pada Merten Dries yang musim ini cukup bersinar bersama Napoli dan tentu saja Christian Benteke. Sulit rasanya melihat Islandia mampu membalikkan keadaan apalagi Islandia baru saja mengalami kekalahan terburuknya sejak 17 tahun terakhir dengan skor 0 – 6 atas Swiss. Prediksi Bola Liga Negara Eropa Belgia vs Islandia adalah 3 – 1.