Prediksi Bola Benevento vs Inter Milan 30 September 2020 – Benevento akan menghadapi Inter Milan pada pekan kedua Liga Serie A Italia musim 2020-2021. Pertandingan antara kedua tim akan berlangsung di Municipal Stadium Ciro Vigorito, Rabu pukul 21:00 WIB.
Benevento secara mengejutkan meraih kemenangan 3-2 saat mengunjungi Sampdoria di Stadion Luigi Ferraris. Benevento sendiri merupakan tim promosi di Liga Serie A Italia musim 2020-2021, mereka dilatih oleh Filippo Inzaghi yang merupakan mantan striker AC Milan.
Benevento yang sempat tertinggal 0-2 tersebut kemudian melalukan comeback mengesankan dan membalikkan keadaan dengan kemenangan 3-2. Dua gol Luca Caldirola pada menit ke-33 dan 72 serta sebuah gol Gaetano Letizia memastikan kemenangan tepat dua menit menjelang pertandingan berakhir. Tambahan tiga angka membuat Benevento duduk di peringkat ke-9 klasemen sementara Liga Serie A Italia.
Disisi lain, Inter Milan meraih kemenangan dramatis saat menjamu Fiorentina di Stadion Giuseppe Meaza, Milan. Nerazzurri mampu mengalahkan Fiorentina dengan skor 4-3 kendati sempat tertinggal lebih dahulu (baca : Prediksi Inter Milan vs Fiorentina).
Empat gol kemenangan Inter masing-masing dicetak oleh Lautaro Martinez, Romelu Lukaku, Danilo D’Ambrosio, dan sebuah gol bunuh diri pemain Fiorentina Federico Ceccherini. Hasil ini membawa Inter menempati peringkat 8 setalah menjalani satu kali pertandingan.
Prediksi Bola Liga Serie A Italia Benevento vs Inter Milan
Meski menyandang status sebagai tim promosi, penampilan Benevento terbilang apik dan cukup mengejutkan. Kemenangan tim besutan Filipo Inzaghi tersebut sekaligus menjadi bekal bagus untuk menambah kepercayaan diri Benevento saat menghadapi Inter.
Inter Milan sendiri memang mengantongi poin penuh pada awal musim. Namun penampilan Inter dinilai belum maksimal lantaran mereka harus susah payah dalam meraih kemenangan atas Fiorentina. Nerrazzuri pun bertekad untuk tampil lebih baik lagi demi menjalani musim ini dengan mengesankan.
Prediksi Bola Liga Serie A Italia Benevento vs Inter Milan adalah 1-3.