Prediksi Bola Brighton vs EvertonĀ – Pada pekan ke 20 kompetisi Liga Inggris akhir pekan ini, Brighton akan menjadi tuan rumah menyambut Everton di Stadion Falmer. Pertandingan akan dimulai pada pukul 22:00 WIB malam hari. Kedua tim sama- sama haus akan raihan poin setelah hasil minor yang diperoleh mereka dalam beberapa pekan terakhir.
Krisis kemenangan tengah melanda Brighton dua pekan terakhir ini. Tiga kekalahan dari lima laga terakhirnya membuat skuad asuhan Chris Hughton terlempar ke peringkat ke 13 klasemen sementara dengan koleksi 22 poin. Pada pertandingan terakhirnya kala menjamu Arsenal, The Seagulls mampu menahan imbang Arsenal dengan skor 1-1 (baca : Prediksi Brighton vs Asenal). Hal ini membuat Brighton cukup optimis dalam menghadapi laga kali ini. Bermain di kandang sendiri memang cukup membawa keuntungan bagi Brighton, lantaran 8 laga kandang mereka mencatat 4 kemenangan, 2 skor seri dan hanya 2 kali kalah. Glenn Muray bisa menjadi ancaman besar bagi Everton nanti lantaran ketajamannya dalam mencetak gol yang tak diragukan lagi. Ia berhasil menyumbangkan 8 gol bagi Brighton musim ini.
Sementara dari kubu tamu, Everton yang sempat puasa kemenangan beberapa pekan terakhir nampak telah menunjukkan kebangkitannya dan berjalan kembali di jalur kemenangan. Bagaimana tidak, Everton berhasil mengumpulkan kembali pundi- pundi poin dalam laga terakhir mereka kala mengunjungi markas Burnley hari Rabu (26/12/2018) yang lalu. Kemenangan tersebut membuat Everton berhasil menduduki posisi ke 8 klasemen sementara Liga Inggris musim ini. Jelang laga ini, tuan rumah patut mewaspadai Richarlison dan Gylsfi Sigurdsson lantaran keduanya merupakan pencetak gol terbanyak dalam skuad Everton musim ini. Everton akan meneruskan hasil positif ini ketika mengunjungi tuan rumah di akhir pekan nanti.
Prediksi Bola liga Inggris Brighton vs Everton
Meskipun berstatus sebagai tamu, diperkirakan Everton mampu mendominasi dalam laga kali ini. Berdasarkan sejarah pertemuan kedua tim yang telah terjadi 11 kali sebelumnya, Everton mampu mengantongi 6 kemenangan, dan 4 hasil imbang sementara Brighton hanya mampu membalas degan 1 kemenangan. Namun bagaimanapun sebagai tuan rumah, Brighton tetap berpotensi merepotkan Everton dalam laga akhir pekan nanti. Prediksi Bola liga Inggris Brighton vs Everton adalah 1-2.