Prediksi Bola Inter Milan vs Udinese 15 September 2019 – Liga Serie A Italia giornata ketiga musim 2019/2020 akan menyajikan laga antara Inter Milan melawan Udinese. Pertandingan antara kedua tim akan digelar di Stadion San Siro.
Inter Milan tengah bersaing ketat di puncak klasemen sementara Liga Serie A Italia, saat ini Inter mengemas enam poin dari dua pertandingan yang sudah dijalani di Serie A. Inter memulai laga pembuka di Serie A dengan kemenangan 4-0 saat menjamu Lecce, kemudian Nerazzurri kembali meraih keunggulan 2-1 saat bertandang ke markas Cagliari. Kini Inter mengincar triple kemenangan saat menghadapi Udinese pekan ini.
Dalam dua pekan awal di Liga Serie A Italia, Antonio Conte kerap menduetkan Romelu Lukaku dan Lautaro Martinez sebagai andalan utama bagi timnya. Namun kondisi Lautaro dikabarkan sedang kelelahan pasca membela Timnas Argentina. Pelatih Antonio Conte kemungkinan akan mengistirahatkan striker berjulukan El Toro tersebut dan menempatkan Alexis Sanchez untuk memulai debutnya di Inter Milan.
Sementara Udinese menjalani awal di Liga Serie A Italia musim ini dengan satu kali kemenangan dan satu kali menelan kekalahan. Kemenangan satu-satunya itu mereka raih saat menjamu AC Milan dengan hasil 1-0. Pada pekan kedua Udinese harus menelan kekalahan pahit 1-3 saat menghadapi Parma di kandang sendiri. Saat ini Udinese duduk di peringkat ke-14 dengan raihan tiga angka.
Rodrigo Becao akan menjadi andalan Udinese dalam pertandingan nanti. Pemain yang merupakan pembelian Udinese di bursa musim panas 2019 lalu berhasil mencuri perhatian publik. Selain tangguh di pertahanan, ia juga sukses mencetak gol dalam debutnya di Serie A Italia.
Prediksi Bola Liga Serie A Italia Inter Milan vs Udinese
Pertandingan kontra Udinese ini akan coba dimanfaatkan AC Milan untuk meraih tiga poin demi mengukuhkan posisinya di puncak klasemen dari Juventus. Inter jelas lebih diunggulkan untuk menang dalam laga nanti, mengingat tim asuhan Antonio Conte yang sedang dalam kepecayaan tinggi. Prediksi Bola Liga Serie A Italia Inter Milan vs Udinese adalah 3-1.