Prediksi Bola Italia vs Armenia 19 November 2019

Prediksi Bola Italia vs Armenia 19 November 2019 – Italia akan menghadapi Armenia di matchday ke-10 Kualifikasi Piala Eropa 2020 yang akan digelar di Stadion Renzo Barbera.

Italia tampil mengesankan saat menghadapi Bosnia dan Herzegovina di Stadion Polje pada matchday ke-9 Kualifikasi Piala Eropa. Meski telah memastikan lolos ke putaran final, namun Italia tetap tampil full team dan sukses meraih kemenangan 3-0. Hasil tersebut menambah rekor apik Italia yang selalu menang di babak penyisihan Kualifikasi Piala Eropa musim ini.

Saat ini Italia memuncaki klasemen Grup J dengan raihan 27 angka. Pasukan Roberto Mancini memiliki lini serang yang tajam musim ini, terlihat dari catatan 28 gol yang telah diraih. Gawang Italia juga terbilang cukup rapat dan hanya tiga kali mengalami kebobolan. Armenia merupakan tim terakhir yang akan menantang Italia di babak penyisihan Kualifikasi Piala Eropa.

Tim tamu Armenia dalam keadaan yang kurang meyakinkan menjelang pertandingan ini. Mereka bahkan belum merasakan kemenangan dalam tiga laga terakhirnya. Terbaru, Armenia dibobol 0-1 tanpa balas di gawang Italia. Saat ini Armenia duduk di posisi keempat klasemen sementara Grup J dengan raihan 10 angka.

Musim ini lini serang Armenia hanya mampu mencetak 13 gol dengan jumlah kebobolan sebanyak 16 kali. Ini akan menjadi ujian yang berat bagi Armenia yang diprediksi akan memainkan sepakbola dengan pola bertahan.

Prediksi Bola Kualifikasi Piala Eropa Italia vs Armenia

Italia diprediksi akan kembali meraih kemenangan dalam pertandingan nanti. Kendati telah memastikan timnya lolos ke putaran final, Italia bertekad melanjutkan rekor kemenangan beruntun untuk menutup Kualifikasi Piala Eropa 2020 dengan rekor yang sempurna. Prediksi Bola Kualifikasi Piala Eropa Italia vs Armenia adalah 2-1.