Prediksi Bola Manchester City vs Crystal Palace 18 Januari 2020 – Manchester City akan menjamu Crystal Palace di Etihad Stadium pada Liga Inggris pekan ke-23 musim 2019/20.
Manchester City meraih kemenangan besar 6-1 saat bertandang ke markas Aston Villa. Pada laga yang berlangsung di Villa Park tersebut, Sergio Aguero menjadi bintang yang mencetak hattrick ke gawang tuan rumah, sementara Riyad Mahrez menyumbang sepasang gol, dan satu gol lainnya dicetak oleh Gabriel Jesus. Berkat tambahan tiga angka tersebut, The Citizens pun menyalip Leicester di posisi kedua klasemen sementara Liga Inggris.
Berbekal kemenangan beruntun dalam tiga laga terakhir di Liga Inggris, maka tim besutan Josep Guardiola ini akan menghadapi Crystal Palace dengan semangat tinggi. Manchester City akan berupaya melanjutkan kemenangan beruntun keempat pekan ini. Dengan komposisi lini depan yang diisi oleh Sergio Aguero, Raheem Sterling dan Gabriel jesus, maka City punya peluang besar untuk meraup tiga angka.
Sementara pada pekan sebelumnya, Crystal Palace sukses menahan imbang 1-1 Arsenal di Selhurst Park (baca : Prediksi Crystal Palace vs Arsenal). Sempat tertinggal lebih dulu di babak pertama, Palace akhirnya mampu menyamakan kedudukan lewat sebuah gol yang dicetak oleh Jordan Ayew di menit ke-54. Saat ini, Crystal Palace menduduki peringkat kesembilan klasemen sementara Liga Inggris dengan raihan 29 angka.
Tim besutan Roy Hodgson tentu sudah tak sabar untuk merasakan manisnya kemenangan, bagaimanapun para pemain Palace yang sudah tiga pekan belum merasakan kemenangan tentu butuh tambahan semangat. Salah satu pemain kunci yang akan menjadi tumpuan harapan dalam laga nanti adalah Jordan Ayew. Ia menjadi top skor pencetak gol terbanyak dalam tim berkat 6 gol yang telah dicetak.
Prediksi Bola Liga Inggris Manchester City vs Crystal Palace
Sempat kesulitan di awal musim, City nampaknya mulai konsisten belakangan ini. Tim asuhan Josepp Guardiola harus melanjutkan tren kemenangan demi menjaga asa dalam perburuan gelar juara Liga Inggris. Peluang City untuk meraih tiga angka penuh terbuka lebar mengingat Crystal Palace belum menang dalam tiga laga terakhirnya. Prediksi Bola Liga Inggris Manchester City vs Crystal Palace adalah 3-1.