Prediksi Bola Prancis vs Kroasia 9 September 2020 – Prancis akan menghadapi Kroasia pada pertandingan kedua di ajang UEFA Nations League musim 2020-2021, League A, Grup 3. Laga antara kedua tim akan digelar di Stade de France Stadion, hari Rabu pukul 01:45 WIB.
Prancis meraih awal yang baik di UEFA Nations League dengan kemenangan 1-0 saat bertamu ke markas Swedia. Pada pertandingan di Friends Arena tersebut, Kylian Mbappe tampil sebagai pahlawan kemenangan Prancis lewat gol tunggal yang ia ciptakan pada menit ke-41. Pemain bintang Paris Saint-Germain ini berhasil membuka keunggulan Les Bleus tepat empat menit menjelang berakhirnya babak pertama.
Sementara itu, Kroasia harus merasakan kekecewaan saat melakoni laga perdananya di Liga Negara Eropa. Mereka kalah telak dengan skor 1-4 di markas sang juara bertahan, Portugal. Sebuah gol yang dicetak oleh Bruno Petkovic pada menit ke – 90+1 hanya menjadi gol hiburan bagi tim asuhan Zlatko Dalic.
Prediksi Bola Liga Negara Eropa Prancis vs Kroasia
Prancis bertekad melanjutkan momentum kemenangan pada saat menjamu Kroasia. Tim besutan Didier Deschamps tersebut punya peluang bagus untuk mewujudkan misinya tersebut. Terlebih dalam enam pertemuan terakhir antara kedua tim, Kroasia belum pernah mengalahkan Prancis. Terakhir, Kroasia menelan kekalahan 2-4 dalam final Piala Dunia 2018 yang digelar di Luzhniki Stadium, Moskow. Prediksi Bola Liga Negara Eropa Prancis vs Kroasia adalah 2-0.