Prediksi Bola Tottenham vs Newcastle 2 Februari 2019 – Tottenham akan menjamu Newcastle dalam ajang Liga Inggris pekan ke 25 musim 2018/19. Kedua tim akan berlaga di markas Tottenham yang bertempat di Stadion Wembley pada pukul 19:30 WIB malam hari.
Tuan rumah Tottenham sukses memetik poin penuh kala menjamu Watford dalam pertandingan terakhirnya di Liga Inggris pekan ke 24, Kamis (31/1). Sempat kebobolan lebih dulu dibabak pertama, tottenham berbalik menang 2-1 lewat gol dari Son Heung Min dan Fernando Llorente dibabak kedua. Seperti diketahui, Son telah kembali pasca memperkuat Korea Selatan di Piala Asia 2019.
Tambahan tiga angka tersebut Tottenham yang masih berada di peringkat ketiga kini mengumpulkan 54 poin. Bekal kemenangan ini membuat The Spurs optimis mampu meneruskan tren positif kala menjamu Newcastle di Liga Inggris nanti.
Newcastle United secara mengejutkan berhasil menekuk sang juara bertahan Manchester City dengan skor 2-1 dalam pertandingan terakhirnya di Liga Inggris pekan ke 24, (baca : Prediksi Newcastle vs Man. City). Sebuah gol yang diciptakan Salomon Rondon pada babak kedua dan penalti yang diciptakan Matt Richie sukses membawa keunggulan bagi Newcastle di kandang sendiri.
Kemenangan ini membuat The Magpies melonjak ke posisi 14 klasemen dengan koleksi 24 poin. Kini Skuat asuhan Rafael Benitez akan mengunjungi Wembley dengan kepercayaan diri yang tinggi, mereka akan coba untuk melanjutkan hasil positif tersebut di laga kontra Tottenham nanti.
Prediksi Bola Liga Inggris Tottenham vs Newcastle
Tottenham yang akan bermain di kandang sendiri lebih diunggulkan dalam laga kali ini, berbekal kemenangan di laga terakhirnya skuat asuhan Mauricio Pochettino seharusnya mampu meraih poin penuh dalam laga kali ini. Namun Newcastle yang akan mengunjungi mereka dalam kepercayaan tinggi pasca menaklukkan City cukup berpotensi merepotkan tuan rumah akhir pekan ini. Prediksi Bola Liga Inggris Tottenham vs Newcastle adalah 2-1.