Prediksi Bola Wolverhampton vs Liverpool 22 Desember 2018 – Wolverhampton dijadwalkan akan bertemu Liverpool di Liga Inggris pekan ke 18 yang akan berlangsung di Molineux pada hari Sabtu, pukul 02:00 WIB dini hari nanti.
Wolverhampton saat ini tengah membuktikan kepada publik atas kualitas permainan mereka yang gemilang dari waktu ke waktu. Tiga kemenangan beruntun dalam lima laga terakhirnya menjadi bekal yang amat baik bagi Wolves dalam menghadapi laga kontra Liverpool akhir pekan nanti.
Wolves akan bermain full team akhir pekan ini, mereka tak gentar dalam menyambut Liverpool akhir pekan nanti. Beberapa pemain andalan diantaranya Raul Jimenez yang mengoleksi 5 gol musim ini membuat Wolves berani menatap optimis dalam menjalani laga musim ini. Saat ini Wolves menduduki peringkat ketujuh klasemen dengan raihan 25 poin dari 17 laga yang telah mereka jalani.
Sementara Liverpool saat ini tengah melakoni hasil positif berkat ketajaman dan kedalaman skuad yang dimiliki ketika berada diatas lapangan, salah satunya kemenangan atas Man. United di Liga Champions yang lalu (baca : Prediksi Liverpool vs Man. United). The Reds memang melakukan banyak transfer pemain berbakat dalam 2 tahun terakhir ini ke Anfield. Hal ini membuat Liverpool berhasil menduduki puncak klasemen Liga Inggris.
Banyaknya gol yang tercipta musim ini tak lepas dari handalnya Mohamed Salah yang telah menciptakan 10 gol serta Sadio Mane yang bermain apik dengan menambahkan 6 gol sepanjang musim. Seperti diketahui, Liverpool belum mengalami kekalahan dalam 9 laga tandangnya, 7 kemenangan dan 2 hasil seri merupakan catatan mereka di Liga Inggris musim ini.
Prediksi Bola Liga Inggris Wolverhampton vs Liverpool
Pertandingan ini akan menjadi ajang perebutan poin yang amat ketat, lantaran kedua tim berambisi kuat mengincar kemenangan. Liverpool jelas lebih unggul, kedalaman skuadnya membuat mereka tampil mengesankan baik di kandang maupun tandang. Wolves wajib memperkuat pertahanan di kandang apabila tak mau menjadi sasaran agresif Liverpool nanti. Prediksi Bola Liga Inggris Wolverhampton vs Liverpool adalah 1-3.