Real Madrid Ingin Datangkan De Ligt

Real Madrid Ingin Datangkan De Ligt – Klub raksasa La Liga Spanyol, Real Madrid dikabarkan mulai mempertimbangkan untuk mendatangkan Matthijs de Ligt dari Juventus.

Pada musim lalu, De Ligt menjadi buruan banyak klub besar di Eropa. Akan tetapi bek asal Belanda itu pada akhirnya berlabuh ke Juventus.

Pada awal bergabung, De Ligt pun menjadi sorotan media-media di Italia, hal ini disebabkan karena ia kesulitan untuk beradaptasi dengan gaya sepak bola Italia. De Ligt memang mendapat kesempatan untuk bermain secara reguler di Juventus. Akan tetapi itu terjadi hanya karena Giorgio Chiellini sedang mengalami cedera lutut parah.

Belakangan ini sebelum kompetisi Liga Serie A Italia ditunda akibat pandemi virus corona, De Ligt bahkan sempat terdepak kembali ke bangku cadangan. Ia ternyata kalah bersaing dengan rekannya, Merih Demiral.

Ditawarkan ke Madrid

Kini beredar kabar bahwa Mino Raiola selaku agen dari Matthijs de Ligt menawarkan kliennya ke Real Madrid. Raiola dikabarkan tidak suka dengan situasi yang saat ini sedang dihadapi oleh bek berusia 20 tahun tersebut

Agen asal Italia itu pun disebut melihat Real Madrid sebagai klub yang cocok bagi kliennya untuk mengembangkan karirnya.

Namun beredar kabar lain yang mengatakan bahwa sebenarnya bukanlah Raiola yang berinisiatif untuk menawarkan De Ligt ke Madrid. Melainkan mantan bek Ajax Amsterdam itu sendiri yang ingin agar ia bisa segera meninggalkan Juve pada musim panas nanti.

Madrid Juga Tertarik

Kabar ini pun kemudian mendapatkan sambutan positif dari pihak Real Madrid. Los Blancos kabarnya mulai mempertimbangkan untuk mendatangkan jasa defender Timnas Belanda tersebut.

Sebelumnya Madrid memang pernah menolak peluang untuk mendatangkan De Ligt di Santiago Bernabeu. Hal tersebut disebabkan karena pada saat itu mereka ingin mendatangkan Eder Militao. Akan tetapi performa bek asal Brasil itu ternyata kurang mengesankan bagi Zinedine Zidane.

Real Madrid dikabarkan juga sedang mengincar satu bek lain selain Matthijs de Ligt. Bek tersebut saat ini merupakan milik RB Leipzig, yaitu Dayot Upamecano.